Kontraktor HVAC – Pemilihan pendingin udara yang tepat untuk sebuah ruangan besar seperti perkantoran, hotel, mall atau rumah dengan ruangan yang banyak bisa mengandalkan sistem AC ducting. Karena, sistem tersebut lebih efisien untuk menyebarkan udara yang sejuk namun sistem kerjanya tetap optimal dan tak boros penggunaan listrik. Meski demikian, AC ducting juga perlu dilakukan perawatan agar tetap awet dan hemat energi.
-
Pastikan Kondisi Saluran Udara Tetap Bersih
Karena partikel dan debu yang masuk ke dalam saluran AC ducting sehingga membuatnya menjadi kotor dan tersumbat, sehingga bisa menghambat aliran udara dan memaksa AC untuk bekerja lebih keras. Jadi, pastikan untuk rutin membersihkan setidaknya dua kali dalam setahun. Tujuannya, agar sistem kerja AC menjadi lebih ringan karena saluran udara yang lancar dan penggunaan energi pun menjadi berkurang.
-
Rutin Mengganti Filter
Fungsi filter pada AC untuk menyaring debu dan kotoran, agar udara yang dihasilkan lebih bersih. Kondisi filter yang kotor dapat menghambat aliran udara dan membuatnya menjadi kurang efisien. Lakukan penggantian filter tiap 3 hingga 6 bulan sekali, hal tersebut juga tergantung dari kondisi lingkungan dan pemakaiannya.
-
Pastikan Tak Ada Kebocoran Pada Saluran Udara
AC akan bekerja lebih keras sehingga membutuhkan energi listrik lebih banyak jika terjadi kebocoran pada saluran ducting, karena udara dingin akan keluar sebelum mencapai ruangan. Jadi, lakukan pemeriksaan secara rutin untuk memastikan jika tak terjadi retakan atau kebocoran.
-
Lakukan Pengecekan Unit AC secara Rutin
Unit AC juga harus dilakukan perawatan yang tepat, bersihkan komponen AC seperti kipas dan bagian dalam AC. Tujuannya untuk menghilangkan debu yang menumpuk di dalamnya agar AC tetap optimal dalam mendinginkan ruangan dan tidak mudah rusak. Lakukan pembersihan dan pemeriksaan tiap 6 bulan sekali.
-
Gunakan Suhu yang Sesuai
Dengan menjaga suhu AC pada angka 24-26 derajat Celcius merupakan cara yang tepat untuk membuat sistem kerja AC lebih ringan, awet dan tak boros energi. Gunakan termostat otomatis untuk mengatur suhu yang sesuai dengan kebutuhan secara otomatis.
-
Periksa Insulasi Saluran
Fungsi Insulasi untuk menjaga suhu udara yang ada di dalam saluran. Rusaknya insulasi bisa membuat udara dingin keluar dan memperberat kinerja AC. Jadi, pastikan kondisi insulasi tetap baik dan ganti segera jika rusak. Gunakan insulasi yang tahan terhadap kelembaban jika anda tinggal di area yang lembab agar kondisinya lebih tahan lama.
Baca juga : Kelebihan Teknologi AC Central Daikin Terbaik Untuk Rumah Dan Apartemen
-
Manfaatkan Fitur Timer dan Mode Hemat Energi
Saat ini tak sedikit AC ducting yang mempunyai fitur timer dan mode hemat energi. Anda dapat memanfaatkan fitur tersebut untuk menyalakan dan mematikan AC pada jam-jam tertentu. Mode hemat energi juga dapat digunakan untuk mempertahankan suhu ruangan tetap nyaman tanpa harus mengeluarkan energi yang besar.
-
Jadwalkan Pemeriksaan Tahunan oleh Tenaga Profesional
Walaupun beberapa cara tersebut bisa dilakukan sendiri, pemeriksaan tahunan oleh tenaga profesional juga harus dilakukan. Karena pemeriksaan juga harus dilakukan secara menyeluruh hingga kebagian yang sulit dijangkau, teknisi profesional juga dapat mengidentifikasi potensi terjadinya masalah sejak awal sehingga mendapatkan solusi terbaik.
Dengan melakukan perawatan AC ducting secara teratur dan tepat tak hanya memperpanjang usia perangkat tersebut, tetapi juga untuk menjaga kualitas udara yang ada pada ruangan dan mampu menghemat energi.
Butuh jasa instalasi dan perawatan seputar AC Ducting? Kami siap untuk membantu mewujudkan kenyamanan termal terbaik dalam bangunan komersial anda, dengan performa maksimal dan hemat energi bersama Kontraktor HVAC.
Kontraktor HVAC sudah berpengalaman lebih dari 15 tahun dan telah banyak menangani berbagai macam proyek pemerintah, swasta maupun perseorangan untuk memenuhi kebutuhan pemasangan sistem HVAC, baik di bidang Residensial, Industrial, Hospital, Commercial hingga kepada proyek Highrise Building.
Jangan tunda lagi! Hubungi kami sekarang juga dan temukan solusi terbaik untuk kebutuhan Anda. Kontraktor HVAC melayani proyek Instalasi, Service, Pengadaan & Pembelian Retail yang berkaitan dengan Sistem Tata Udara atau HVAC. Dapatkan layanan unggulan dari tim ahli berpengalaman yang siap membantu menjaga sistem pendingin tetap optimal.